Latihan Soal UN


SKL 3. Menganalisis dinamika unsur-unsur geosfer serta kaitannya dengan kehidupan manusia
a. Menganalisis fenomena yang terjadi di lithosfer dan kaitannya dengan kehidupan manusia
b. Menganalisis fenomena yang terjadi di pedosfer dan kaitannya dengan kehidupan manusia
c. Menganalisis fenomena yang terjadi di atmosfer dan kaitannya dengan kehidupan manusia
d. Menganalisis fenomena yang terjadi di hidrosfer dan kaitannya dengan kehidupan manusia
e. Mendeskripsikan keanekaragaman flora dan fauna di muka bumi sebagai potensi pendukung kehidupan
f. Mendeskripsikan fenomena/permasalahan kependudukan

Soal Latihan SKL 3
1. Bentukan bertanda huruf B pada gambar di bawah ini, terjadi akibat proses geologi yang berupa ...

A. tumbukan antar lempeng yang membentuk patahan
B. patahan yang membentuk horst
C. patahan yang membentuk graben
D. lipatan yang membentuk horst
E. lipatan yang membentuk graben

2. Pergerakan lempeng divergen antara lempeng Afrika dan lempeng Amerika bagian selatan menghasilkan bentukan yang berupa ...
A. palung laut Atlantik
B. lubuk laut Utara
C. jalur pegunungan Himalaya
D. sesar mendatar dasar samudera Pasifik
E. pematang tengah dasar samudera Atlantik

3. Erosi yang tidak begitu mudah terlihat mata namun secara pasti agregat tanah di suatu lahan mengalami pemecahan merupakan jenis erosi ...
A. permukaan
B. percik
C. alur
D. parit
E. tebing

4. Erosi adalah proses hilangnya atau terangkutnya tanah di permukaan lapisan pedosfer.
Faktor yang berpengaruh terhadap erosi adalah ...
A. vegetasi, organisme, dan waktu
B. sifat tanah, iklim, dan flora
C. iklim, fauna, dan flora
D. topografi, fauna, dan tanah
E. iklim, relief, dan manusia

5. Gas-gas yang berkontribusi melantarkan terbentuknya efek rumah kaca: uap air, karbon dioksida, nitrogen oksida, kluorofluorokarbon, trifluorometil sulfur pentafluorida.
Salah satu gas di antara gas-gas tersebut bahkan bisa memperparah efek rumah kaca melalui perusakan lapisan ozon (berlubangnya lapisan ozon). Gas yang dimaksud adalah.....
A. nitrogen oksida
B. karbon dioksida
C. trifluorometil sulfur pentafluorida
D. kluorofluorokarbon
E. uap air

6. Daerah-daerah yang memperoleh intensitas panas terbanyak dari Matahari adalah ...
A. daerah dataran rendah dan tegak lurus terhadap sudut datangnya sinar Matahari
B. daerah dataran dan membentuk sudut lancip terhadap sudut datangnya sinar Matahari
C. daerah miring yang tegak lurus terhadap sudut datangnya sinar Matahari
D. daerah miring yang membentuk sudut lancip terhadap sudut datangnya sinar Matahari
E. daerah puncak yang membentuk sudut tumpul terhadao sudut datangnya sinar Matahari

7. Sungai yang berkelok-kelok dalam istilah Geografi sering disebut ...
A. meander
B. oxbow lake
C. beting sungai
D. delta
E. Gosong

8. Arus laut dari lingkaran kutub selatan yang bergerak ke arah timur, kemudian berbelok sejajar dengan arus Benguela merupakan arus laut ...
A. Pasifik selatan, merupakan arus laut dingin
B. angin barat, merupakan arus laut dingin
C. Australia timur, merupakan arus laut panas
D. Amerika Selatan, merupakan arus laut panas
E. Antartika, merupakan arus laut dingin sekali

9. Suatu bioma memiliki karakteristik sebagai berikut:
1. Tersebar antara 0°L--45°LU/LS.
2. Curah hujan antara 250mm—500mm/tahun.
3. Tumbuhan utamanya adalah rumput.
Bioma yang dimaksud pada pernyataan tersebut di atas adalah.....
A. bioma hutan
B. bioma taiga
C. bioma tundra
D. bioma stepa
E. bioma gurun

10. Fauna-fauna di Indonesia yang bersifat Asiatis adalah.....
A. tarsius, burung kaswari, orangutan, biawak, komodo, dan kuskus
B. bekantan, beruang madu, babirusa, burung maleo, dan koala
C. burung cucakrawa, ikan arwana, anoa, tarsius, dan kangguru
D. orangutan, beruang madu, gajah, banteng, dan harimau
E. babirusa, biawak komodo, burung cucakrawa, koala, dan kangguru

11. Faktor-faktor yang mempengaruhi terjadinya urbanisasi :
1. Sempitnya lahan pertanian yang dimiliki penduduk desa.
2. Tingginya upah kerja di kota.
3. Terbatasnya lapangan kerja di desa.
4. Lengkapnya fasilitas pendukung kehidupan di kota.
5. Banyaknya pengangguran tak kentara di desa.
6. Lebih terjaminnya taraf hidup di kota.
Di antara enam faktor tersebut yang termasuk faktor penarik urbanisasi adalah ...
A. 1, 3, dan 5
B. 1, 2, dan 4
C. 2, 3, dan 4
D. 2, 4, dan 6
E. 3, 5, dan 6

12. Piramida penduduk yang berbentuk seperti granat mengisyaratkan bahwa angka ketergantungan (dependency ratio) penduduknya adalah ...
A. sangat besar
B. besar
C. sedang
D. agak kecil
E. sangat kecil

Komentar

Postingan Populer